Teh merupakan salah satu minuman yang paling populer di seluruh dunia. Meski dianggap hanya sebagai minuman berasa seperti pada umumnya. Banyak penelitian mengungkapkan bahwa teh menyimpan banyak sekali manfaat bagi kesehatan.
Teh hijau adalah nama teh yang dibuat dari daun tanaman teh yang dipetik dan mengalami proses pemanasan untuk mencegah oksidasi, atau bisa juga berarti minuman yang dihasilkan dari menyeduh daun teh tersebut.
Perlu diketahui, manfaat teh tersebut untuk kesehatan sangatlah banyak. Teh tersebut mengandung zat antioksidan yang dapat menolak racun yang akan masuk ke tubuh. Teh hijau juga mengandung vitamin E dan vitamin C yang bermanfaat untuk memperkuat daya tahan tubuh, kesehatan kulit, dan kesehatan rambut.
Dalam teh hijau terdapat kandungan senyawa polifenol yang sangat banyak sehingga mampu berperan sebagai pelindung terhadap kanker. Polifenol tergolong dalam antioksidan yang sangat ampuh. Senyawa ini akan menetralkan radikal bebas yang menjadi penyebab kanker tersebut.
Agar manfaat teh tidak hilang, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu bagaimana cara meminum teh hijau tersebut. Diantaranya adalah :
Dianjurkan minum teh setiap hari secara teratur 3 sampai 5 cangkir sesuai dengan takarannya sehingga manfaat teh hijau terasa.